12 January 2011

Everybody's fine

Sementara dia sedang asik berjibaku dengan template web n script, aku sibuk dengan duniaku sendiri, menatap window kecil yang sengaja di setting always on top di antara beberapa layer window miliknya. Watching a cinema, yes i do it, tidak hanya melihat namun juga mengamati setting lokasinya, karakter tokoh dan alur cerita tak luput dari amatanku. Scene demi scene berlalu merangkai sebuah cerita yang bagiku sangat menyentuh. Everybody's fine, begitu sang scrit editor memberinya judul. Film bergenre drama keluarga tentang ambisi, kejujuran dan tekanan batin. Di tengah cerita tanpa terasa buliran hangat itu meleleh dari sudut mataku, mengalir pelan, menganak sungai. Aku jadi ingat sosok Ayah, Apakah Beliau sudah merasa bangga terhadap pencapaian anak-anaknya saat ini, sebenarnya apa harapan terbesar Beliau pada kami? Ahhhh tiba-tiba dadaku sesak, miss yu Dad...
Tokoh Frank yang diperankan oleh Robert De Niro sangat pas, tergambar jelas betapa pendalaman karakter yang dilakoninya berhasil. seorang ayah yang terlalu sibuk dengan pekerjaannya hingga secara emosional hubungan ayah dan anak-anaknya menjadi kurang akrab. Harapan ayah yang terlalu menginginkan kesempurnaan terhadap anak-anaknya yang menyebabkan mereka menjalani kehidupan dengan penuh tekanan, banyak masalah. Kejujuran menjadi terabaikan, hanya kebohongan yang tampak memberikan kesan baik di mata sang Ayah. Hingga suatu ketika segala kebohongan itu terkuak melalui kejadian tragis yang menimpa anak sulungnya David.

Hmm.... nice story, sangat menginspirasi untuk kita sebagai seorang anak sekaligus calon orang tua bagi anak-anak kita kelak..

Hepi watching everybody ^.^

No comments:

Post a Comment